Mengenal Kimono, Pakaian Tradisional Jepang

Paket liburan ke Jepang menjadi salah satu paket yang paling banyak diincar ketika pameran travel digelar. Hal ini salah satunya karena Jepang memiliki budaya yang kental dan menarik untuk dicoba, salah satunya adalah pakaian tradisional mereka yaitu kimono. 
Kimono

Kimono adalah pakaian tradisional yang biasa digunakan pada acara formal seperti pernikahan dan acara kenegaraan, sama halnya dengan batik dari Indonesia. Kimono sendiri ternyata memiliki berbagai macam style yang disesuaikan dengan penggunanya. Mulai dari warna, pola kain, bahkan hingga status dari pemakainya. Tingkat keformalan sebuah kimono biasanya ditentukan dari pola dan warna kain yang digunakan. Untuk kimono pria, tingkat keformalan juga bisa dilihat dari banyaknya kamon atau lambang keluarga pada kain kimononya, dengan 5 lambang adalah tingkat paling formal.
Kimono yang digunakan oleh wanita yang belum menikah biasanya memiliki lengan yang lebih Panjang dan memiliki warna serta pola yang lebih cerah. Sementara bagi wanita yang sudah menikah dan yang sudah berumur biasanya lebih menggunakan kimono berwarna gelap dengan pola kain geometris dibandingan dengan pola lainnya.

Kimono biasa dibuat dari kain sutera, oleh karenanya Kimono asli buatan tangan harganya akan jauh lebih mahal dibandingkan dengan kimono buatan pabrik yang menggunakan bahan lain seperti katun atau polyesther. Kimono yang menggunakan bahan diluar kain sutera pun lebih menampilkan kesan kasual dibandingkan formal. 

Pada umumnya, Kimono untuk wanita secara lengkap memiliki 12 atau lebih bagian terpisah yang digunakan, dicocokan, dan diamankan dengan cara tertentu sehingga bantuan atau asistensi dari juru rias kimono professional dibutuhkan. Biasanya para juru rias ini dipanggil atau dapat Anda temui di salon tertentu, untuk acara-acara khusus. Pemilihan Kimono pun tidak bisa sembarangan karena Kimono, seperti yang telah disebutkan sebelumnya, dapat menyimbolkan gambaran status Anda, mulai dari umur, status pernikahan, dan level formalitas dari acara yang Anda hadiri. 

Anda dapat mencoba menggunakan Kimono asli ketika Anda berjalan  jalan di Jepang. Apakah Anda tertarik untuk mencobanya?

Comments