Ada beberapa alternatif yang bisa dicoba untuk pergi ke Magelang. Bisa dengan kereta, pesawat, atau bahkan road trip dengan kendaraan pribadi. Mana pun alternatif transportasi yang dipilih, ada satu hal yang sebaiknya kamu lakukan: hindari makanan di bawah ini agar kondisi perut kamu tetap nyaman. Dengan demikian, begitu tiba pada hotel di Magelang, kamu bisa check in dan melanjutkan eksplorasi ke tempat wisata sekitar. Kalau kondisi tubuh sedang fit, aktivitas liburan memang lebih menyenangkan.
Ini dia daftar makanan yang sebaiknya dihindari sebelum perjalanan jauh:
Keju Mozarella |
1. Keju. Makanan yang mengandung keju memang nikmat karena rasanya gurih dan menambah cita rasa tersendiri pada makanan. Tapi, jika kamu hendak bepergian, baiknya hindari dulu konsumsi keju ini. Keju mengeluarkan gas yang membuat lambung sulit mencerna, sehingga bisa berdampak pada kondisi perutmu. Tak mau kan perut terasa ‘begah’ sepanjang jalan?
2. Burger dan makanan yang digoreng. Burger, fried chicken, kentang goreng, atau bahkan gorengan, memang menjadi makanan take away yang sering kamu konsumsi sebelum traveling. Namun demikian, mulai sekarang baiknya dipikir-pikir dulu, deh. Memang, porsinya cukup membuat perut kamu kenyang. Akan tetapi, mengonsumsinya sebelum bepergian bisa membuat kamu mual. Tunda dulu deh sampai tiba di tempat tujuan!
3. Makanan pedas. Nah, siapa nih yang suka mengonsumsi makanan pedas? Well, sebetulnya tak salah jika kamu mengonsumsi makanan pedas. Tapi, baiknya hindari memakannya sebelum traveling. Sakit perut saat perjalanan bukanlah sesuatu yang kamu inginkan ketika berlibur.
4. Minuman bersoda. Di siang hari memang paling enak meminum soft drink dengan es batu. Tapi, minuman bersoda juga masuk ke dalam daftar yang sebaiknya dihindari untuk dikonsumsi sebelum traveling. Mengapa? Simply karena minuman berkarbonasi ini bisa menyebabkan kembung dan rasa tak nyaman di perut.
5. Permen karet. Agar tidak ngantuk, mengonsumsi permen karet seringkali dijadikan pilihan. Padahal, permen karet ini punya dampak yang sama pada tubuh dengan minuman bersoda yakni menimbulkan rasa kembung di perut. Baiknya hindari, ya.
6. Mie dan pasta. Terakhir, makanan yang sebaiknya dihindari saat traveling adalah mie dan pasta. Keduanya terbuat dari bahan dasar tepung yang susah dicerna sehingga bisa menimbulkan rasa begah di perut.
Enam makanan di atas sebaiknya kamu hindari sebelum berangkat liburan, ya. Dengan demikian, perjalanan bisa berjalan lancar dan kamu siap mengeksplorasi tempat wisata sesampainya di sana. Semoga bermanfaat!
Comments
Post a Comment