Wajib Coba, Makanan Khas Turki Bercita Rasa Super Lezat (1)

Saat berlibur ke negara Turki, kamu biasanya ngapain aja nih? Liburan ke pantai? Berkunjung ke tempat bersejarah di Turki? Kegiatan seru tersebut pasti kerap kamu lakukan, kan? Nah, tidak hanya itu saja, di negara yang berdekatan langsung dengan negara Iran & Irak ini, kamu juga bisa mencicipi makanan khas yang memiliki rasa sangat lezat. Pengen mencobanya? Yuk, mulai atur waktu ke sana dan jangan sampai ketinggalan melengkapi perjalanan dengan membuat asuransi perjalanan dari agen asuransi. Tujuannya, agar perjalanan liburanmu terasa makin menyenangkan dan aman, tentunya.
makanan khas turki

    Adapun makanan khas Turki yang bisa kamu coba saat liburan di negara tersebut adalah sebagai berikut ini: (dilansir dari explorerguidebook)

1.    Turkish Delight. Suka makan manisan? Kamu harus mencoba manisan dari negara Turki yang dikenal dengan nama Turkish Delight. Manisan ini terbuat dari gula yang dicampur dengan gel pati. Biasanya, manisan ini disajikan dalam bentuk potongan kecil berbentuk bundar maupun kubus dan diberi taburan gula halus agar tidak mudah lengket saat ditumpuk. Untuk warnanya sendiri manisan ini dibuat dengan banyak warna. Dan supaya rasanya makin lezat biasanya manisan ini ditambah dengan perisa makanan sekaligus potongan hazelnut, kurma, pistachio, dan walnut. Kamu wajib mencoba makanan ini saat berada di Turki!

2.    Baklava. Jika kamu pengen makan roti pastry lapis, disarankan banget nih mencicipi Baklava. Baklava sendiri merupakan roti lapis yang diisi dengan kacang (walnut & pistachio) dan disiram dengan sirup maupun madu supaya rasanya makin manis. Menurut hasil lansiran, makanan satu ini sangat terkenal di negara Turki, sehingga apabila ingin mencobanya bisa langsung mendatangi toko roti. Nah, untuk rasanya, makanan ini terdiri dari banyak rasa seperti misalnya original, coklat, kacang, dan masih banyak rasa lainnya.

3.    Dolma. Bila dilihat sepintas, makanan ini memang hampir mirip dengan makanan khas dari provinsi Sumatera Barat, yakni puluik. Namun, bedanya, makanan ini diisi dengan nasi yang dicampur dengan cumi-cumi, remis (kijing), dan ikan makerel. Menariknya, alat pembungkus dari makanan ini berasal dari dedaunan yang aman dikonsumsi, seperti daun kol, daun anggur, dan lain sebagainya. Kamu wajib coba pokoknya!

Itulah deretan makanan khas Turki yang wajib kamu cicipi! Eits, tunggu dulu, masih ada jenis makanan lainnya yang wajib kamu coba saat berada di negara satu ini. Apa saja? Langsung baca di bagian dua, ya! –SH–

Comments