4 Teknologi Canggih yang Populer di 2018

Tak terasa kini kita sudah masuk di penghujung tahun 2018. Selain internet cepat, sudah ada banyak teknlogi canggih yang populer digunakan di tahun ini. Teknologi ini tentu bukan hanya sekedar diciptakan untuk bersaing dengan teknologi sebelumnya. Munculnya teknologi-teknologi terbaru pada tahun ini dimaksudkan untuk memperbaiki beberapa aspek dalam kehidupan manusia. Nah, sebelum memasuki tahun 2019, tak ada salahnya untuk membahas teknologi apa saja yang telah kita gunakan sepanjang tahun 2018 ini. 
Teknologi Asisten Suara
(Source: indatalabs)
 

•    Blockchain
Blockchain merupakan teknologi yang mampu membukukan transaksi data melalui catatan yang dinamakan block. Sebenarnya teknologi ini sudah mulai populer di tahun 2017 lantaran mata uang kripto mengalami lonjakan nilai yang cukup siginifikan. 

•    Artifical Intelligence (AI)
Istilah AI yang merupakan akronim dari Artifical Intelligence mungkin sudah tidak asing di telinga Anda. Bagaimana tidak, AI telah menjadi dasar dari hampir semua teknologi yang ada saat ini. Memang, AI bukan merupakan hal yang baru dan sudah ada sejak bahasa pemograman dikembangkan. Namun AI pada masa kini telah jauh lebih berkembang dibandingkan dengan AI sebelumnya. Ambil saja contoh penggunaan AI pada robot Sophia yang diciptakan oleh Hanson Robotics, perusahaan robotik asal Hong-Kong. Shopia bukan hanya sekedar diprogram untuk menjalankan perintah tapi ia juga bisa berbicara sekaligus menanggapi lawan bicara. 

•    Augmented Reality (AR)
Kecedasan buatan yang satu ini juga booming di 2018. Augmented Reality dapat menghadirkan animasi di dunia maya ke dunia nyata. Mirip seperti virtual reality (VR) tetapi AR tidak membutuhkan kacamata khusus. Untuk merasakan AR, pengguna hanya perlu perangkat yang dilengkapi kamera (seperti smartphone) dan sebuah aplikasi. 

•    Asisten Suara
Asisten Suara seperti Siri (Apple), Alexa (Amazon), atau Cortana (Microsoft), sebenarnya sudah muncul sejak tahun 2017. Bahkan sejak tahun 2015 silam, asisten suara telah diperkenalkan pertama kali oleh Google Inc dan diterapkan pada Android. Namun demikian, terdapat perkembangan yang signifikan di tahun 2018. Kini asisten suara ditambahkan dengan fitur pengenal suara yang dapat memenuhi segala keperluan pengguna. Asisten suara ini juga sudah umum dihubungkan dengan sistem apartemen dan lain-lain. 

Itu dia beberapa teknologi yang populer di tahun 2018. Kira-kira teknologi apa ya yang akan booming di tahun 2019? (Rima)

Comments